Sabtu, 10 Juli 2010
BRI Raih Penghargaan Bank BUMN Terbaik
BILD Jakarta-Pada Kamis, 8 Juli 2010 Pukul 21:03 WIB PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk kembali meraih ABFI Banking Award. Penghargaan ini didasarkan peringkat dari kinerja keuangan dan kinerja efisiensi perbankan di Indonesia.
Menurut Sekretaris Perusahaan BRI Muhamad Ali, kinerja keuangan yang dinilai meliputi variabel capital, asset quality, earning, dan liquidity. Sedangkan kinerja efisiensi dilihat dari perbandingan rasio output yakni kredit yang disalurkan, total pendapatan bunga dan pendapatan lainnya. Selain itu juga meliputi input dana pihak ketiga, biaya bunga, biaya operasional lainnya.
"Penghargaan ini diterima oleh Bank BRI untuk ketiga kalinya setelah sebelumnya menerima penghargaan yang sama pada tahun 2008 dan 2009," ujar Ali melalui siaran persnya, Kamis (8/7).
Bank BRI pada kuartal pertama 2010 membukukan laba sebesar Rp2,15 triliun atau naik sebesar 25,14% dibandingkan dengan kuartal yang sama tahun 2009. ABFI Institute Perbanas merilis, konsistensi Bank BRI untuk membangun sektor riil juga terlihat dari total kredit yang disalurkan kepada masyarakat, dengan loan to deposit ratio pada kuartal pertama 2010 sebesar 86,53%. (Metrotvnews.com)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
NATAL & TAHUN BARU 2011
NATAL & TAHUN BARU 2011
IDUL FITRI TAHUN 2010
IDUL FITRI 2010
IKLAN BILD GROUP
| Spesifikasi / Ukuran | Harga (Rp) |
01 | 1 Halaman Warna | Rp. 3.000.000,- |
02 | 1/2 Halaman Warna | Rp. 1.500.000,- |
03 | 1/4 Halaman Warna | Rp. 800.000,- |
04 | Icon ( | Rp. 500.000,- |
05 | 1 Halaman Hitam Putih | Rp. 1.500.000,- |
06 | 1/2 Halaman Hitam Putih | Rp. 800.000,- |
07 | 1/4 Halaman Hitam Putih | Rp. 400.000,- |
08 | Icon ( | Rp. 300.000,- |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar